Cara Story WA Tidak Pecah, Resolusi Lebih Tajam dan Kualitas HD!

Diposting pada

Cara Story WA Tidak Pecah

Anda mungkin pernah mengalami upload status WhatsApp baik berupa foto maupun video dan hasilnya pecah, buram, atau kotak-kotak. Tidak perlu khawatir, sebab ada beberapa cara story WA tidak pecah sebagai solusi alternatif untuk mengatasi tersebut.

Status WA sendiri adalah salah satu fitur yang dapat Anda manfaatkan untuk berbagai foto dan video dengan orang lain. Fitur satu ini bakal menampilkan foto atau video beserta tulisan statusnya selama 24 jam dana akan secara otomatis menghilang apabila telah melebihi batas waktu tersebut

Cara Story WA Tidak Pecah, Ikuti Tutorialnya Mudahnya di Bawah Ini!

Anda dapat meng-upload foto atau video ke WhatsApp Story. Akan tetapi, terkadang unggahan story WA tersebut tidak sesuai ekspektasi, sebab hasilnya malah terlihat buram atau pecah.

Pada saat foto maupun video yang Anda unggah ke WA stories menjadi buram, tentu saja Anda merasa jengkel, bukan? Terlebih lagi apabila foto atau video tersebut tergolong penting, untuk promosi bisnis misalnya.

Foto dan video dengan ukuran besar biasanya justru menjadi pecah atau buram saat Anda upload ke status WA. Pasalnya, algoritma kompresi yang dipakai oleh WhatsApp ini biasanya mengubah ukuran foto maupun video yang Anda upload bakal ditampilkan dengan ukuran maksimal 200 kb.

Oleh sebab itu tak heran apabila hampir seluruh foto dan video yang tampak di WhatsApp Story menjadi buram, pecah, atau blur. Lantas, bagaimana solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut?

Menggunakan Compress Photo Puma

Cara mudah upload WhatsApp Story HD supaya hasilnya tidak pecah yaitu dengan menggunakan aplikasi compress ukuran foto maupun video. Berikut cara story WA tidak pecah dengan mengkompres foto menggunakan Compress Photo Puma:

  • Unduh lalu instal aplikasi Compress Photo Puma yang tersedia secara gratis di App Store dan Google Play Store.
  • Apabila sudah terpasang aplikasinya, silakan Anda buka, apabila muncul info pembayaran, Anda klik tanda silang (x).
  • Selanjutnya, pilihlah foto yang ingin Anda compress dan dijadikan story WA.
  • Kemudian silahkan Anda pilih apa yang hendak Anda compress, bisa ukuran filenya, resolusi, bahkan kualitas foto tersebut.
  • Apabila sudah, lanjutkan dengan meng-klik “Compress”.
  • Anda dapat menguploadnya langsung ke WhatsApp Story.

Gunakan Aplikasi Panda Video Compressor Resizer

Trik kedua untuk membuat hasil unggahan video di story menjadi HD adalah dengan memakai aplikasi bernama Panda Video Compressor Resizer. Aplikasi ini memiliki fungsi untuk menjadikan video yang tadinya buram hasilnya lebih bagus dan tampak menarik.

Berikut cara story WA tidak pecah menggunakan Panda Video Compressor.

  • Silakan unduh dan instal aplikasi Panda Video Compressor Resizer di App Store atau Google Play Store di perangkat masing-masing.
  • Setelah terpasang, buka dan mulai menggunakan aplikasinya.
  • Anda pilih video mana yang ingin Anda unggah ke WA story.
  • Apabila sudah, silakan mengatur kualitas atau resolusi video di batas maksimal, yaitu 7501334 dengan aspect ratio 16:9 portrait.
  • Berikutnya, lakukan kompres video dengan mengklik “Compress”.
  • Tunggulah hingga proses kompres video selesai.
  • Tahap selanjutnya, simpan lalu bagikan video tersebut ke WA story dengan cara memilih opsi “Share”.

Mengunggah Video di WA Story HD Tanpa Aplikasi

Untuk menjadikan video yang diupload ke WA status terlihat HD tanpa memakai bantuan aplikasi pihak ketiga, Anda bisa mengatur resolusi upload video. Berikut langkah-langkahnya:

  • Silakan Anda masuk ke akun aplikasi WA terlebih dulu.
  • Lalu, klik tiga titik di pojok kanan atas layar ponsel.
  • Sesudahnya, klik “Setelan” kemudian tekan bagian “Penyimpanan dan Data”.
  • Scrolll ke bawah sampai menemukan “Kualitas Media Unggahan”.
  • Di menu tersebut, klik pada opsi “Kualitas Terbaik”. Jangan memilih opsi penghemat data atau otomatis.
  • Selanjutnya tekan “Ok” untuk konfirmasi.

Cara Unggah WA Status Tidak Pecah Khusus Photo

Cara story WA tidak pecah satu ini juga terbilang mudah. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka browser andalan Anda di HP lalu bukalah situs berikut iloveimg.com/id/kompres-gambar.
  • Di halaman awal, klik “Pilih Gambar” yang hendak Anda kompres.
  • Selanjutnya, klik “Kompres Gambar”.
  • Tunggulah hingga proses kompres selesai, kurang lebih lima detik tergantung pada ukuran foto yang Anda unggah.
  • Sesudah berhasil kompres, maka foto bakal terunduh secara otomatis.
  • Selanjutnya, unggah foto ke status WA, dan lihat hasilnya pasti tidak pecah lagi.

Nah, itulah beberapa cara story WA tidak pecah yang dapat Anda lakukan dengan mudah, baik tanpa aplikasi maupun memakai bantuan aplikasi pihak ketiga. Apabila Anda ingin cara yang lebih gampang, dapat memakai alternatif lain, seperti meng-crop foto sebelum diunggah ke status WhatsApp.